Dalam prakteknya, kecuali di gallery atau museum lukisan, jarang sebuah bingkai menjadi satu-satunya elemen dekoratif dalam sebuah ruangan. Benda-benda koleksi dan pajangan lainnya tentu turut menghidupkan suasana. Nah, mengapa tidak kita optimalkan penataannya agar didapat efek yang benar-benar menawan?
Terkadang, spontanitas bisa menghasilkan sesuatu yang menarik. Bingkai dan benda-benda lain yang diletakkan secara tidak sengaja tanpa banyak perhitungan bisa membentuk sebuah komposisi yang menawan. Kuncinya adalah kejelian dalam mengelompokkan bingkai dan benda-benda lainnya. Benda-benda aksesoris interior, meski bentuk dan ukurannya berbeda-beda, bila dipilih dengan cermat bisa ditata mengelompok menghasilkan komposisi yang harmonis. Gunakan intuisi! Jika terasa ”pas” dan nyaman dilihat oleh mata, itu artinya Anda sudah berhasil.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menata ruangan dengan bingkai:
- Fungsi Ruangan. Sesuaikan pilihan bingkai dan tema gambar dengan fungsi ruangan (ruang tidur, ruang makan, ruang tamu).
- Tema Penataan Ruang. Selaraskan pilihan bingkai dengan tema penataan ruang, furnitur dan aksesoris ruangan lainnya.
- Proporsi. Sesuaikan proporsi bingkai dengan ruangan atau tempat yang tersedia (perhatikan skala, komposisi besar-kecil dan proporsi ruangan).
- Colour Scheme Ruangan. Biasanya, ruangan telah terisi furnitur dan dinding lebih dahulu dicat atau sudah diputuskan dicat dengan warna tertentu sebelum kita memutuskan bingkai dan gambar apa yang akan dipasang di sana. Jarang sekali orang memulai dari bingkai dan hiasan dindingnya dulu sebelum mengecat tembok dan menata furnitur. Oleh karenanya, perhatikan kesesuaian warna bingkai dengan warna dinding dan warna benda-benda lain yang sudah ada di dalam ruangan.
- Latar Belakang dan Pencahayaan yang Tepat. Agar bingkai lebih hidup, cermati penempatan sesuai dengan backgroundnya, misalnya: bingkai dan gambar yang ramai (colourful) jangan dipasang pada dinding ber-wall paper meriah karena akan terlalu ramai. Selain itu, untuk menambah efek dramatis dan mengarahkan fokus perhatian kepada bingkai, rencanakan pencahayaan yang optimal, misalnya dengan menambahkan lampu halogen yang menyorot ke permukaan bingkai.
Tips
Jika gambar terlalu kecil dibandingkan dengan proporsi ruangan, bingkailah dengan menambahkan matboard yang cukup lebar sehingga ukuran bingka keseluruhan menjadi lebih besar dan lebih seimbang dengan besar ruangan tempat memajangnya.
Tata Letak Bingkai Ruang Tamu
Ruang tamu bernuansa klasik tradisional jawa ini tampil lebih modern dan elegan dengan adanya koleksi lukisan penari Bali yang dibingkai dalam gaya klasik modern.
Pasang Bingkai sesuai kesan yang ingin ditampilkan. Untuk menampilkan kesan modern di ruang tamu, hiasan yang dipasang dapat berupa gambar-gambar abstrak atau bentuk-bentuk geometris dalam bingkai-bingkai modern dan minimalis, sedangkan jika-ingin menonjolkan kesan klasik dan elegan boleh juga dipasang lukisan klasik, potret'diri atau objek manusia dan binatang dalam bingkai berukir yang mewah.
Dengan penataan yang cermat (simetris atau asimetris), bingkai tunggal berukuran besar atau pun beberapa bingkai berukuran sedang bisa menjadi pilihan.
Sebuah cermin besar dalam bingkai kayu berukir gaya klasik tradisional memberi sentuhan etnik yang hangat, menjadikan ruang tamu bergaya modern ini terasa lebih nyaman dan ’homey’.
Memajang Bingkai di Ruang Keluarga
Penataan bingkai di ruang keluarga intinya adalah menciptakan atmosfer hangat dan akrab. Untuk membangun suasana ini, bingkailah gambar-gambar alam, bunga/ tanaman, binatang dan foto-foto keluarga. Bingkai bernuansa etnik, klasik atau antik menjadikan suasana lebih hangat, namun bingkai natural minimalis juga bisa menjadi pilihan di ruang keluarga bergaya modern. Penataan bingkai serial yang dipasang berkelompok dapat dihadirkan di sini, dalam layout-layout simetris, asimetris, diagonal maupun acak.
Suasana kekeluargaan yang akrab akan lebih terasa dengan hadirnya foto keluarga berukuran besar yang tergantung dalam bingkai klasik yang cantik, tampil serasi dengan piano dan benda-benda koleksi lainnya yang terpajang dengan rapi dan anggun.
Memajang Bingkai Di Ruang Makan
Ingin makan Anda ceria dan tambah berselera? Melalui bingkai, itu bisa diwujudkan. Gambar/lukisan buah-buahan, manusia dan binatang merupakan tema gambar yang sesuai untuk memeriahkan ruang makan. Agar keakraban, keceriaan dan selera makan bertambah, pilihlah warna-warna cerah dan hangat (merah, oranye, kuning) untuk bingkai maupun gambarnya.
Meja makan untuk berdua tampil elegan dan memikat dengan adanya lukisan "Mbakyu Bakul Jamu" dalam bingkai klasik yang cantik.
Untuk mengetahui lebih lengkap tentang desain grafis membaca.

Animation, Art, Bisnis, Grafis, Interior, Hiasan, Inspirasi, Lelucon, Logo, Motivasi, Printing, Surat, Tutorial, Bukti Transaksi, Kwitansi, Nota, Cek, Bon, Faktur Dan Kwitansi Jakarta Airport Services, Spanduk Makanan dan Minuman Segar Yang Menarik, Desain Rumah Minimalis, Desain Rumah, Desain Rumah Sederhana, Desain Rumah Modern, Desain Rumah Minimalis, 2 Lantai. Desain Rumah Kecil.